Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 0829/Bangkalan Dibuka Kasiter Kasrem 084/BJ

    Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 0829/Bangkalan Dibuka Kasiter Kasrem 084/BJ
    Kasiter Kasrem 084/BJ, Kolonel Arh Syafa Susanto saat menyampaikan sambutan pada pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 0829/Bangkalan

    BANGKALAN, -  Komando Distrik Militer (Kodim) 0829/Bangkalan melaksanakan kegiatan pembinaan Jaring Mitra Karib TA 2023 dengan tema “Mewujudkan Binter TNI AD yang adaktif melalui kegiatan Mitra karib di wilayah guna mengoptimalkan deteksi dini, cegah dini, temu cepat dan lapor cepat bagi Apkowil” Dilaksanakan di Aula Manunggal Kodim 0829/Bangkalan, Jalan Letnan Abdullah nomer 04 Bangkalan pada Rabu (29/03/2023).

    Foto bersama peserta Pembinaan Jaring Mitra Karib bersama Kasiter Kasrem 084/BJ dan Kasdim 0829/Bangkalan 

    Kasiter Kasrem 084/Bhaskara Jaya, Kolonel Arh Syafa Susanto, dalam sambutannya menyampaikan, “Pada pagi hari ini, kita masih diberikan kesehatan untuk hadir di ruangan ini dalam rangka pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 0829/Bangkalan. Dalam kesempatan ini, Kodim menyelenggarakan kegiatan pembinaan Jaring Mitra Karib, ini adalah giat program, kemudian Korem melaksanakan Wasev, Pengawasan dan evaluasi terhadap kegiatan ini. Jadi, kegiatan ini adalah kegiatan program tiap tahun diselenggarakan.” Tutur Kasiter dalam sambutannya.

    “Ada beberapa sasaran atau manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini, diantaranya kita melaksanakan pembinaan terhadap mitra. Yang pertama itu pembinaan, pembinaan dalam arti kita memberikan arahan, masukan atau sosialisasi tentang info-info yang penting, yang nanti mitra ini bisa sebagai corong di wilayah atau di masyarakat. Jadi itu yang pertama. Yang berikutnya, mitra bisa memberikan informasi, informasi apa saja kepada Kodim. Kalau di Desa, kepada Babinsa atau kepada Danramil. Apa-apa informasinya, pasti akan bermanfaat. Mungkin selama ini sudah berjalan, tinggal diperluas lagi jaringnya dan digiatkan lagi komunikasi atau silaturahminya di masing-masing Desa atau wilayah.” Paparnya menjelaskan. 

    “Pembinaan ini akan terus dilaksanakan setiap tahun dan jumlah dimasing-masih wilayah diharapkan bisa meningkat.” Pungkas Kasiter Kasrem 084/BJ mengakhiri sambutannya.

    Sementara itu, Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE menyampaikan perlunya menyadari bahwa Pertahanan Keamanan Rakyat Semesta (Hankamrata) adalah sistem pertahanan yang bersifat semesta, yang melibatkan seluruh warga. 

    “Tentunya harus dipersiapkan secara dini oleh Pemerintah untuk menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI serta melindungi keselamatan segenap bangsa dari setiap ancaman, ” tuturnya. 

    Kemampuan Apkowil dalam temu cepat dan lapor cepat merupakan salah satu bentuk dari kecepatan mendeteksi suatu permasalahan yang timbul di wilayah agar dapat diantisipasi dengan pengambilan keputusan yang tepat melalui kegiatan pembinaan mitra karib jaring teritorial. 

    “Dengan adanya forum pembinaan jaring mitra karib ini diharapkan akan tercipta komunikasi yang baik antara Apkowil diwilayah dengan segenap mitra karib jaring teritorial. Sehingga dapat mendukung tupoksi TNI dalam pelaksanaan pembinaan teritorial kewilayahan, ” Sambungnya. 

    Menurut Dandim, Kemampuan Apkowil dalam temu cepat dan lapor cepat merupakan salah satu bentuk dari kecepatan mendeteksi suatu permasalahan yang timbul di wilayah agar dapat diantisipasi dengan pengambilan keputusan yang cepat melalui kegiatan pembinaan mitra karib jaring teritorial. 

    “Kegiatan ini juga merupakan forum komunikasi timbal balik dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan Program Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 0829/Bangkalan serta mengkoordinasikan berbagai kegiatan dan upaya dalam mengatasi permasalahan yang ada, guna mengoptimalkan penyelenggaraan fungsi jaring mitra karib di wilayah Kodim 0829/Bangkalan, Melalui forum ini diharapkan dapat diperoleh kesamaan langkah dan tindakan yang tepat, cepat dan terpadu untuk memecahkan berbagai permasalahan dan juga mengantisipasi berbagai hal yang diperkirakan muncul pada masa mendatang, ” lanjut Dandim 0829/Bangkalan. 

    Penyelenggaraaan Kegiatan Pembinaan jaring mitra karib ini, selain memiliki makna yang penting dalam mengeratkan antara jaring dan Aparat Teritorial di Wilayah dalam melaksanakan program kerja, juga diharapkan menjadi landasan dalam meningkatkan kinerja Kodim 0829/BKL pada masa – masa yang akan datang,  

    “Sehubungan dengan penyelenggaraan Kegiatan Pembinaan Jaring Mitra Karib TA 2023 ini, perlu menjadi perhatian kita bersama, adalah pentingnya perhatiaan keterpaduan, kerja sama dan kepedulian terhadap setiap pelaksanaan tugas guna memperoleh hasil yang terbaik. Tanpa adanya keterpaduan, kerja sama dan kepedulian antara Jaring dan Aparat Kewilayahan dalam hal ini Babinsa Kodim 0829/Bangkalan untuk melaksanakan tugas – tugas di lapangan, sulit bagi kita untuk melaksanakan tugas seoptimal mungkin. Karena itu, prinsip kerja sama dalam pelaksanaan tugas harus senantiasa dipelihara, dibina dan ditingkatkan.” Sambung Dandim.

    Sesuai dengan tema Kegiatan jaring mitra karib TA. 2023, Dandim 0829/Bangkalan berharap agar hasil dari kegiatan ini benar – benar dapat diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi, sehingga mampu memberikan kontribusi positif untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat.

    “Kita sadari bersama – sama bahwa untuk mencapai tugas pokok yang optimal maka perlu ditingkatkannya hubungan kerja yang harmonis antar jaring dan Babinsanya, Saya juga Berharap jaring mitra karib ini harus terjalin, aktif memantau situasi di wilayahnya masing-masing, membantu memberikan informasi, menginformasikan kegiatan dan kejadian luar biasa di masyarakat, serta mobilitas dan manuver orang asing di wilayahnya. Melaporkan adanya aktivitas di luar kebiasaan, dengan memanfaatkan daerah sebagai sasaran, atau dijadikan daerah pelarian. Sehingga dapat membantu tupoksi TNI. Demikian yang dapat saya sampaikan.” Pungkas Dandim 0829/Bangkalan. 

    bangkalan kodim 0829
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Sembari Patroli, Babinsa Koramil 0829-08/Tragah...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0829-14/Klampis Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit
    Irjen TNI Tegaskan Komitmen Satgas TNI Berantas Judi Online, Narkoba, Penyulundupan dan Korupsi
    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon

    Ikuti Kami