Peringatan Isra’ Mi'raj Kodim 0829/Bangkalan

    Peringatan Isra’ Mi'raj Kodim 0829/Bangkalan
    Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Inf Syarifuddin Liwang, S.I.P saat menyampaikan sambutan

    BANGKALAN, - Kodim 0829/Bangkalan dalam rangka memperingati Isra’ Mi'raj Nabi Muhammad SAW, 1443 H/2022 melaksanakan peringatan tersebut di masjid An-Nur yang terletak di dalam komplek Makodim 0829/Bangkalan pada Rabu (02/03/2022). Peringatan Isra’ Mi'raj dengan tema "Hikmah Isra Mi'raj dalam kehidupan Prajurit TNI", dihadiri sekitar 50 orang Perwira, Bintara, Tamtama dan pns Kodim 0829/Bangkalan.

    Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Inf Syarifuddin Liwang, S.I.P. Dalam sambutannya menyampaikan, “Dalam peringatan Isra’ Mi'raj ini diharapkan dapat meneladani apa inti dan apa pesan moral yang ada. Karena salah satu inti dari peringatan Isra Mi’raj tersebut bisa kita ambil sebagai suri tauladan, kita jadikan contoh, kita aplikasikan dalam kehidupan kita, semata-mata untuk lebih mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa.” Tutur Dandim dalam sambutannya. 

    Dandim lantas melanjutkan, “Meskipun dalam kegiatan peringatan Isra Mi’raj kali ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19  tetapi kita melaksanakan peringatan Isra Mi’raj ini tetap dengan menerapkan protokol kesehatan. Saya menghimbau agar selama kegiatan peringatan ini berlangsung, tetap gunakan masker dan menjaga jarak. Harapannya, dengan peringatan Isra Mi’raj ini, Wabah ataupun pandemi Covid-19 segera berakhir.” Harap Dandim.

    Usai sambutan dari Dandim 0829/Bangkalan, Peringatan Isra Mi’raj  kemudian dilanjutkan dengan Ceramah singkat oleh Ketua Takmir Masjid An-Nur Kodim 0829/Bangkalan, Kapten Inf Badrut Mutammam. (Pen29)

    Kodim 0829 Bangkalan
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0829 Himbau Masyarakat Jalankan Prokes

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0829/01 Perdalam Ideologi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit
    Irjen TNI Tegaskan Komitmen Satgas TNI Berantas Judi Online, Narkoba, Penyulundupan dan Korupsi
    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon

    Ikuti Kami